INIHANTU - MISTERI SUNGAI PROGO YOGYAKARTA



INIHANTU | FAKTA MENARIK TENTANG HANTU MISTER GEPENG | Indonesia adalah sebuah negara yang terdiri atas beribu-ribu pulau. Negara yang berada di kawasan asia ini juga termasuk memiliki jumlah penduduk yang besar. Selain terkenal dengan jumlah penduduk yang besar, negara yang berbentuk kesatuan ini sebagian penduduknya masih mempercayai hal-hal yang berbau mistis. Oleh karena hal tersebut, maka banyak beredar berbagai cerita misteri dari berbagai wilayah negara ini. Salah satu kisah misteri tersebut adalah tentang sungai progo.

Sungai progo adalah sebuah nama sungai yang berhulu ke gunung merapi. Aliran dari salah satu sungai yang berasal dari gunung merapi ini melintasi sebagai wilayah provinsi jawa tengah dan kemudian juga melewati daerah istimewa yogyakarta. Kemudian sungai progo ini bermuara di laut selatan pulau jawa.

Bagi masyarakat yogyakarta dan sekitarnya, sungai progo adalah salah satu daerah yang dianggap angker. Banyak terjadi hal-hal mistis terjadi di sungai atau kali yang berhulu di gunung merapi tersebut. Bahkan di tengah-tengah masyarakat sekitar aliran sungai ini telah beredar berbagai cerita misteri yang menyeramkan. Berikut ini beberapa kisah misteri di kali progo yang perlu untuk diketahui.

KISAH MISTIS SUNGAI PROGO YOGYAKARTA

Cerita Tentang Suara Gamelan di Malam Hari
Gamelan merupakan sebuah alat musik tradisional yang terkenal di wilayah provinsi jawa tengah dan daerah istimewa yogyakarta. Jenis alat musik yang satu sering digunakan untuk mengiring berbagai macam pertunjukkan seni budaya. Misalnya saja wayang, kethoprak, jatilan dalam berbagai macam pertunjukan tradisional lainnya. Oleh karena hal ini, maka alat musik bernama gamelan ini sangat familiar bagi masyarakat jawa tengah dan yogyakarta.
Akan tetapi terdapat sebuah kejadian aneh tentang alat musik jawa yang satu ini. Pada waktu malam hari sering terdengar suara gamelan yang sumbernya berasal dari kali progo. Pernah pada sebuah kesempatan ada orang yang memberanikan diri untuk mendatangi arah sumber suara tersebut. Akan tetapi ia tidak menemukan suatu apapun. Tentunya saja cerita misteri suara gamelan ini membuat bulu kuduk merinding setiap orang yang mendengarnya.

Suara Ramai Manusia di Sungai Progo
Kisah menyeramkan dari salah satu sungai yang berhulu di gunung merapi ini adalah terdengarnya suara riuh manusia di tengah malam. Bagi penduduk yang tinggal disekitar sungai, adanya suara riuh manusia yang muncul pada tengah malam ini adalah hal biasanya. Mereka meyakini bahwa suara tersebut merupakan makhluk halus penunggu kali progo. Jika di datangi sumber suara tersebut akan mengarahkan pada aliran sungai progo. Dan ketika sampai dilokasi, tidak terdapat suara pun disana. Bahkan terkadang sumber suara akan beralih ke daerah aliran sungai progo lainnya.

Jalur Penghubung Laut Selatan dan Gunung Merapi
Kali progo termasuk sebuah sungai yang hulunya berada di gunung merapi dan hilirnya di laut selatan. Oleh hal tersebut, maka banyak orang menyatakan bahwa sungai yang melintasi sebagian wilayah jawa tengah dan yogyakarta ini adalah sebuah jalan yang menghubungkan antara penunggu gunung merapi dan penunggu pantai selatan. Hal ini sebenarnya merupakan suatu cerita mistis sungai progo yang sangat terkenal. Konon pada waktu banjir lahar dingin akibat erupsi gunung berapi pada tahun 2010, sering terdengar suara riuh manusia bersamaan aliran lahar tersebut. Bahkan pernah pada suatu kesempatan terdapat orang yang mendengar batu yang hanyut tersebut saling berbicara. Akan tetapi suara tersebut tidak begitu jelas. Sungguh sebuah cerita misteri yang sangat menyeramkan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

INIHANTU - MISTERI MAKAM KEMANGI DESA JUNGSEMI KENDAL

INIHANTU - MISTERI LUMPUR LAPINDO DENGAN KUTUKAN MARSINAH

INIHANTU - KISAH MISTERI LELE ALBINO YANG DIANGGAP MISTIS MASYARAKAT INDONESIA