Postingan

Menampilkan postingan dari Maret, 2021

INIHANTU - ASAL USUL GUNUNG AGUNG

Gambar
ASAL USUL GUNUNG AGUNG INIHANTU   | ASAL USUL GUNUNG AGUNG   | Legenda memang selalu menjadi sebuah cerita yang sampai saat ini belum bisa dipercayai kebenarannya. Tetapi legenda ini selalu menarik untuk dibahas atau sekedar menambah pengetahuan kamu seputar legenda-legenda dari cerita rakyat Indonesia. Bali khususnya memiliki banyak sekali cerita seru, seperti Maya Denawa, hingga asal mula terciptanya Gunung Agung. Nah, berhubung Gunung Agung sekarang menjadi perbincangan yang paling sering dibahas di media sosia karena baru-baru ini mengalami sebuah erupsi, nggak ada salahnya menulusuri tentang legenda dibalik Gunung yang dianggap masyarakat Bali sebagai salah satu gunung suci dan dihormati di Bali. Berdasarkan lontar Raja Purana Sasana Candi Sapralingga Bhuana dikutip dari @calonarangtaksu, menyebutkan awal terciptanya Gunung Agung berawal dari Dewa Pasupati mencabut puncak Gunung Mahameru di India dan menaruhnya di pulau Jawa, kemudian menamainya sebagai Gunung Semeru. Kemudian bag

INIHANTU - FAKTA UNIK GUNUNG API DIBALI

Gambar
FAKTA UNIK GUNUNG API DIBALI INIHANTU | FAKTA UNIK GUNUNG API DIBALI | Keindahan Pulau Bali menjadi fakta yang tak terbantahkan di mata wisatawan domestik dan internasional. Pulau ini berulang kali dinobatkan sebagai salah satu destinasi wisata terbaik dunia. Selain memiliki banyak pantai indah, Bali juga punya pemandangan dataran tinggi yang sangat memukau. Apalagi, Bali memiliki dua gunung cantik, Gunung Batur dan Gunung Agung. Kedua gunung ini memang memiliki popularitas tinggi di mata para wisatawan. Keberadaan Danau Batur di kaki Gunung Batur menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan. Sementara itu, banyak pula wisatawan yang berlomba-lomba untuk berburu foto dengan latar belakang Gunung Agung yang megah. Berbicara terkait keberadaan Gunung Batur dan Gunung Agung, kedua gunung ini ternyata punya fakta yang sangat menarik. Kalau Anda penasaran, berikut ini adalah 5 fakta yang bisa memenuhi rasa ingin tahu tersebut. 1. Gunung Batur disebut sebagai ‘ibu’ dari Gunung Agung B

INIHANTU - MUMI REZA SHAH PENDIRI DINASTI PAHLAVI DIKETEMUKAN

Gambar
MUMI REZA SHAH PENDIRI DINASTI PAHLAVI DIKETEMUKAN INIHANTU  |  MUMI REZA SHAH PENDIRI DINASTI PAHLAVI DIKETEMUKAN  | Mumi yang ditemukan di dekat ibu kota Iran, Teheran, "sangat mungkin" adalah ayah dari raja terakhir Iran, kata keluarganya. Mumi itu ditemukan Senin lalu saat dilakukan pembangunan di tempat suci Shahr-e Ray, di sebelah selatan Teheran. Makamnya, yang juga berada di Shahr-e Ray, dihancurkan setelah revolusi Islam Iran tahun 1979 namun jenazahnya tidak pernah ditemukan. Cucunya, Reza Pahlavi -yang merupakan tokoh oposisi Iran yang tinggal di Amerika Serikat- mengatakan jenazah itu 'amat mungkin' merupakan Reza Shah. Lewat pesan Twitter, Reza mendesak pihak berwenang Iran untuk mengizinkan para ahli medis yang dipercaya oleh keluarga untuk mendapat akses ke jenazah itu dan memberi pemakaman yang sepatutnya di Iran. "Kalaupun bukan sebagai bapak dari Iran modern atau sebagai Raja, namun sebagai seorang serdadu dan pengabdi negara serta rakyatnya, Re

INIHANTU - FAKTA MENARIK PERMAINAN JELANGKUNG

Gambar
FAKTA MENARIK PERMAINAN JELANGKUNG INIHANTU | FAKTA MENARIK PERMAINAN JELANGKUNG  | Jelangkung adalah salah satu unsur mistis di Indonesia yang sudah melegenda. Percaya atau tidak percaya, namun kamu pasti sudah pernah mendengar kisahnya dari cerita rakyat maupun film, kan? Karena itu Duniaku.net akan membahas 6 fakta Jelangkung. Apa saja sih fakta Jelangkung yang bisa kita bahas di malam Jumat kali ini? Simak daftarnya di bawah ini! 1. Kisah asal usul Jelangkung Kita mulai dari asal usul Jelangkung. Dipercaya bahwa Jelangkung sudah ada sejak dahulu kala. Dipercaya, asal usul Jelangkung berasal dari salah satu kepercayaan tradisional Tionghoa, yaitu Cai Lan Gong (Kakek Keranjang Sayur). Kisahnya yang masih dipercaya adalah tentang permainan memanggil Poyang dan Moyang yang sudah tidak ada di alam dunia untuk melindungi anak-anak. Dikatakan rohnya dimasukan ke boneka kayu yang tangannya bisa bergerak. Dalam kisah lain, ada Nini Thowong yang juga dipercaya mengilhami lahirnya Jelangkung

INIHANTU - RAJA TUTANKHAMUN: MAKAM FIRAUN YANG MENYIHIR DUNIA

Gambar
RAJA TUTANKHAMUN: MAKAM FIRAUN YANG MENYIHIR DUNIA INIHANTU  |  RAJA TUTANKHAMUN: MAKAM FIRAUN YANG MENYIHIR DUNIA  | Ketika makam Raja Tutankhamun dibuka pada November 1922, dunia langsung tunduk di bawah 'mantranya'. Bagi para arkeolog masa kini, penjelasan tentang pengultusan Firaun yang kerap disebut Raja Tut itu terletak pada kekayaan luar biasa dari penemuan makam tersebut, terutama karena banyak barang-barang berharga di dalamnya. Belum lagi sisi mistik seputar kematian dini raja muda itu serta Lord Carnarvon, yang mendanai penggalian ini. Ketika koleksi terbesar harta karun Tutankhamun dipajang di Galeri Saatchi di London (setelah mencatatkan rekor di Los Angeles dan Paris), temuan itu jelas masih 'menyihir' khalayak global pada abad ke-21. Tetapi ketika saya menjelajahi dalam program Radio 4 terbaru, The Cult of King Tut, kekuatan Raja Tutankhamun terletak pada konteks 1920-an serta isi makamnya. Pada 1922, Howard Carter, arkeolog Inggris yang menemukan makam i

INIHANTU - MISTERI MUMI MESIR YANG BELUM DIKETAHUI ORANG

Gambar
MISTERI MUMI MESIR YANG BELUM DIKETAHUI ORANG INIHANTU | MISTERI MUMI MESIR YANG BELUM DIKETAHUI ORANG | Mesir, sebuah negeri yang menyimpan eksotisme masa lalu hingga hari ini. Banyak sekali wisatawan yang datang ke negeri piramid ini untuk menikmati kekayaan kultur dan budaya Timur Tengah yang keren. Belum lagi dengan ‘warisan’ mumi alias mayat yang diawetkan dan tetap utuh hingga hari ini, bikin penasaran! Banyak banget film Hollywood yang mengangkat tema tentang Mumi ini. Kalau selama ini yang Anda tahu adalah Mumi adalah mayat yang dibebat kain dan diberi balsam, beberapa fakta di bawah ini pasti bikin Anda makin penasaran tentang rahasia Mumi bisa awet walau sudah ribuan tahun: 1. 4 Organ Tubuh Dikeluarkan Sebelum Proses Mumifikasi Salah satu kunci Mumi bisa awet hingga bertahun-tahun adalah 4 organ tubuh dari mayat akan dikeluarkan dulu. Organ apa saja itu? Paru-paru, hati, isi perut dan usus akan dikeluarkan lewat proses pembedahan. Alasannya adalah, 4 organ ini berpotensi me

INIHANTU - MUMI GARAM DARI IRAN BERUSIA RIBUAN TAHUN

Gambar
MUMI GARAM DARI IRAN BERUSIA RIBUAN TAHUN INIHANTU | MUMI GARAM DARI IRAN BERUSIA RIBUAN TAHUN  |Penemuan sejarah di Iran sekitar satu dasawarsa yang lalu cukup mengejutkan. Di Negeri Para Mullah ini ditemukan Mumi yang diawetkan dengan garam berusia ribuan tahun. Di barat laut Iran, dekat desa Hamzehli, Mehrabad dan Chehrabad, di provinsi Zanjan, adalah kubah garam besar yang menjulur ke daerah berbatu di sekitarnya. Kubah garam ini, yang terdiri dari bebatuan salin, khususnya gipsum, tanah liat dan garam batu, diendapkan pada periode Miosen sekitar 5 hingga 23 juta tahun yang lalu. Aktivitas tektonik dan kurangnya tanah di atasnya telah membawa garam sangat dekat ke permukaan yang memungkinkannya untuk diekstraksi oleh penambangan bawah tanah. Ada banyak tambang garam di sisi tenggara gunung, banyak yang telah beroperasi sejak jaman dahulu. Selama satu operasi penambangan tersebut pada 1994, para penambang menemukan kepala yang terpotong-potong yang tampaknya sudah sangat tua. Garam

INIHANTU - FAKTA TENTANG MISTERI KUTUKAN MUMI FIRAUN

Gambar
FAKTA TENTANG MISTERI KUTUKAN MUMI FIRAUN INIHANTU |  FAKTA TENTANG MISTERI KUTUKAN MUMI FIRAUN  | Mumi adalah bagian dari sejarah. Kita bisa melihatnya di beberapa museum. Salah satunya mumi Mesir, tubuh yang diawetkan dari orang-orang yang hidup ribuan tahun yang lalu, beberapa di antaranya bahkan merupakan tubuh firaun dan bangsawan lainnya. Proses mumifikasi biasanya melibatkan pengambilan organ, pembalseman, dan membungkusnya dengan linen.  Selama ratusan tahun, sebagian orang percaya jika mengganggu makam mumi bisa membawa kutukan bagi si pengganggu serta siapa pun yang mereka temui. Keyakinan ini menyebar seperti api setelah penggalian makam Tutankhamun yang terkenal itu. Tapi apa kutukan para firaun itu? Berapa banyak orang yang terkena dampaknya, dan bagaimana mengatasinya? Inilah penjelasan dari kutukan para firaun.  1. Kutukan dibuat untuk menjadi keamanan di makam para firaun Seperti yang dijelaskan Majalah Ekspedisi, kutukan ini cenderung hadir di makam pribadi warga dari

INIHANTU - CERITA TENTANG MITOS LEGENDA NIAN

Gambar
CERITA TENTANG MITOS LEGENDA NIAN INIHANTU | CERITA TENTANG MITOS LEGENDA NIAN | Penyalaan kembang api dan pembunyian genderang musik pada saat Imlek ternyata menyimpan kisah mistis dibalik asal mulanya. Kabarnya, tradisi Tahun Baru Cina ini dulunya pernah digunakan untuk mengusir monster menyeramkan bernama Nian. Menurut legenda, Nian adalah sosok makhluk astral yang sering datang ke desa-desa untuk memangsa manusia. Keberadaan Nian ini pun membuat masyarakat hidup dengan penuh ketakutan dan kegelisahan. Nian dipercaya datang setiap malam pergantian tahun. Masyarakat selalu menutup pintu rumah dengan rapat-rapat untuk bersembunyi dari makhluk mengerikan tersebut. Alkisah, pada zaman dahulu kala ada seekor monster mengerikan bernama Nian. Menurut legenda, akibat Nian itu pula lahir tradisi perayaan Tahun Baru Imlek. Seperti lazimnya festival tradisional di penjuru dunia, perayaan Tahun Baru China atau Imlek juga memiliki kisah dan mitosnya sendiri. Salah satu yang populer adalah meng