INIHANTU - MENGAPA MAKAM JENGHIS KHAN TAK DAPAT DITEMUKAN
MENGAPA MAKAM JENGHIS KHAN TAK DAPAT DITEMUKAN INIHANTU | MENGAPA MAKAM JENGHIS KHAN TAK DAPAT DITEMUKAN | Meskipun makam Jenghis Khan mungkin berisi peninggalan berharga dari Kerajaan Mongolia kuno, warga di negara itu justru berharap lokasi kuburan itu tetap menjadi misteri. Mongolia menampilkan bentang alam yang luas untuk sosok legendaris besar. Tak ada jalan atau bangunan permanen, hanya gulungan awan, rumput yang bergoyang dan hembusan angin. Kami berhenti untuk menenggak teh susu asin di atas karpet yang berada di tenda khusus para pejalan. Kami juga menyempatkan diri untuk memotret kawanan kuda dan kambing yang berkelana. Terkadang kami berhenti karena memang ingin sekedar berhenti. Provinsi Omnogovi, Mongolia, tak habis dijelajahi menggunakan mobil. Saya tak membayangkan berkeliling daerah ini di atas kuda. Ini adalah negaranya Jenghis Khan, ksatria yang menaklukkan dunia dari atas pelana kuda. Kisah hidupnya diwarnai penyanderaan, cucuran darah, cinta, dan juga ba...